Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jakarta pada awal berdirinya bernama Akademi Pembangunan Nasional (APN) "Veteran" pada Desember 1958, di Yogyakarta.
Tahun 1994 Jurusan S1 Teknik Bangunan Kapal dibuka dengan status “Kedinasan” berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan dengan Menteri Pertahanan Keamanan RI Nomor : 0307/O/1994 dan Kep/ 10/XI/1994.
Surat Keputusan Rektor UPN “Veteran” Jakarta Nomor : Skep/031/IV/1995, tentang perubahan Fakultas Teknik menjadi 3 Fakultas, dimana Jurusan Teknik Bangunan Kapal berada dalam Fakultas Teknologi Kelautan.
Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Nomor : 40/D/O/1998, Jurusan Teknik Bangunan Kapal berubah nama menjadi Jurusan/Program Studi S1 Teknik Perkapalan