Fakultas Teknik UPN Veteran Jakarta

Profil Lulusan

Profil LulusanKompetensiDeskripsi
PL 1EngineerSeorang insinyur dibidang Naval Achitect, Marine Engineer & Offshore Engineer yang menggabungkan unsur-unsur arsitek, mesin, elektrik, dan teknik keselamatan sebagaimana diterapkan pada proses desain kapal, sistem perkapalan, pembuatan kapal, pemeliharaan, dan bangunan lepas pantai.
PL 2SurveyorSeorang yang melakukan pemeriksaan dan survei kapal laut untuk menilai, memantau dan melaporkan keadaannya dan barang yang ada di atasnya, serta memeriksa kerusakan yang ditimbulkan baik pada kapal maupun muatannya.
PL 3Marine InspectorSeorang pejabat pemerintah atau kepala pelabuhan dengan tugas melaksanakan pengawasan di bidang keselamatan dan keamanan pelayaran dan mengkoordinasikan kegiatan pemerintah di pelabuhan.
PL 4Marine ConsultantSeorang konsultan yang dibawahi badan usaha yang bertugas untuk mengawasi pelaksanaan sebuah proyek perkapalan dan bangunan lepas pantai.
PL 5Researcher Seorang peneliti di bidang naval architect, marine engineering, dan offshore engineering yang memiliki pengetahuan mendalam dan keahlian dalam merancang, mengembangkan, dan mengelola berbagai aspek yang berkaitan dengan kapal, struktur laut, serta sistem terkait.

Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL)

Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL)Deskripsi Capaian Pembelajaran Lulusan
CPL 1 SikapBertaqwa kepada Tuhan yang Maha Esa dan menunjukkan sikap, moral serta nilai-nilai atas kompetensi bidang teknik perkapalan yang beridentitas Bela Negara.
CPL 2 PengetahuanMampu menerapkan pengetahuan dasar matematika, sains dasar dan teknologi informasi yang diperlukan untuk mencapai kompetensi di bidang teknik perkapalan.
CPL 3 UmumMampu bekerja secara efektif baik secara individu maupun dalam tim lintas disiplin ilmu atau lintas budaya.
CPL 4 UmumMampu berpikir kritis, kreatif, dan inovatif dalam mengidentifikasi, merumuskan, menganalisis, dan menyelesaikan permasalahan di bidang teknis perkapalan.
CPL 5 UmumMampu untuk berkomunikasi secara efektif baik lisan maupun tulisan.
CPL 6 UmumMampu menerapkan metode, keterampilan, dan alat teknis modern yang diperlukan untuk praktik rekayasa seperti pemilihan bahan dan proses, dan desain kapal dengan komputer dan perangkat lunak.
CPL 7 KhususMampu untuk mengkreasikan dan merekayasa aliran fluida dan sistem kontrol pada kapal dengan mempertimbangkan pengujian secara analitik, eksperimen, maupun simulasi numerik.
CPL 8 KhususMampu merancang, merencanakan, menyelesaikan, dan mengevaluasi konstruksi pada kapal dalam batasan yang realistis dengan pendekatan sains dan teknologi terbaru.
CPL 9 KhususMampu untuk merencanakan dan mengembangkan ide dan/atau inovasi pada sistem-sistem di kapal dengan mempertimbangkan aspek konservasi energi serta memanfaatkan potensi sumber daya nasional yang berwawasan global.
CPL 10 KhususMampu merancang sistem transportasi untuk memenuhi hasil yang diharapkan dalam batas-batas yang realistis, serta mengenali dan/atau memanfaatkan potensi sumber daya lokal dan nasional yang berwawasan global.
Chat with Us!