Fakultas Teknik UPN “Veteran” Jakarta melaksanakan rapat penyusunan Tracer Study di ruang rapat lantai 1 pada Kamis, 21 November 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk merancang strategi pelaksanaan Tracer Study tingkat fakultas yang efektif dan relevan guna meningkatkan mutu pendidikan dan relevansi lulusan di dunia kerja.
Rapat dipimpin oleh Ir. Yosy Rahmawati, S.ST., M.T., yang membuka acara dengan menekankan pentingnya Tracer Study sebagai instrumen evaluasi keberhasilan lulusan di dunia kerja serta sebagai acuan untuk pengembangan kurikulum yang adaptif terhadap kebutuhan industri.
Penjelasan teknis mengenai Tracer Study disampaikan oleh Nicky Yongkimandalan, S.T., M.M., M.T., selaku tim dari universitas. Dalam paparannya, Nicky menjelaskan langkah-langkah pelaksanaan Tracer Study, mulai dari pengumpulan data alumni, analisis hasil, hingga pelaporan yang sesuai dengan standar akreditasi dan kebutuhan lembaga.
Rapat ini dihadiri oleh tim gabungan yang terdiri dari tenaga kependidikan (tendik) dan dosen Fakultas Teknik UPNVJ, yang bersama-sama membahas berbagai aspek teknis, termasuk metode pengumpulan data, penentuan indikator keberhasilan, dan strategi optimalisasi partisipasi alumni.Melalui Tracer Study, Fakultas Teknik UPNVJ berharap dapat terus meningkatkan mutu pendidikan, menghasilkan lulusan yang siap bersaing, dan membangun hubungan yang lebih erat dengan alumni serta dunia industri. Rapat ini menjadi langkah awal yang penting dalam pelaksanaan Tracer Study yang terstruktur dan berkelanjutan.