Prodi S1 Teknik Industri UPN “Veteran” Jakarta melaksanakan rapat pemusatan persiapan Seminar Nasional Waluyo Jatmiko pada tanggal 12 September 2024. Rapat yang berlangsung di ruang rapat lantai 2 Fakultas Teknik ini dipimpin oleh Nurfajriah, M.T., selaku Kaprodi Teknik Industri, bersama Santika Sari, M.T., sebagai koordinator editor. Hadir dalam rapat tersebut seluruh dosen Teknik Industri beserta tenaga kependidikan yang tergabung dalam tim seminar.
Seminar Nasional Waluyo Jatmiko tahun 2024 ini akan mengangkat tema “Manufaktur Berkelanjutan” dan diselenggarakan oleh Konsorsium Waluyo Jatmiko yang terdiri dari UPN Veteran Jawa Timur, Institut Teknologi Telkom Purwokerto, Universitas Pelita Bangsa, serta UPN Veteran Jakarta. Acara tersebut dijadwalkan berlangsung di Kampus Limo UPN “Veteran” Jakarta.
Seminar Nasional Waluyo Jatmiko berfungsi sebagai forum bagi para akademisi, peneliti, dan profesional dari universitas, lembaga penelitian, dan industri untuk membahas topik-topik terkait manufaktur berkelanjutan. Keunggulan dari seminar nasional ini adalah integrasi perspektif teknik industri, penerapan manufaktur berkelanjutan di negara-negara berkembang dan maju, serta pengembangan pendidikan dan tenaga kerja untuk memajukan manufaktur berkelanjutan.
Beberapa topik yang akan diangkat dalam seminar ini meliputi hasil penelitian di berbagai bidang, seperti Ergonomi, Keselamatan & Kesehatan Kerja, Optimalisasi Industri, Sistem Produksi, Supply Chain Management, Manajemen Proyek, Pengendalian Kualitas, serta Manajemen Rekayasa/Industri.
Melalui rapat pemusatan ini, Prodi Teknik Industri UPNVJ memiliki harapan besar terhadap kesuksesan Seminar Nasional Waluyo Jatmiko 2024. Seminar ini diharapkan memberikan kontribusi penting dalam pengembangan ilmu dan praktik manufaktur berkelanjutan. Tidak hanya itu, juga dapat memperkuat jejaring kerjasama antara universitas, lembaga riset, dan industri, baik di dalam negeri maupun internasional.
Untuk info lebih lanjutnya dapat dilihat disini: https://semnaswajati.upnvj.ac.id/