
FT UPNVJ – Fakultas Teknik UPN “Veteran” Jakarta menerima kunjungan delegasi dari Passion Japan dalam rangka penjajakan kerja sama terkait program internship bagi mahasiswa. Pertemuan yang berlangsung pada 06 Maret 2025 di ruang rapat lt 1 Fakultas Teknik ini diwakili oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kerja Sama, Dr. Nanang Alamsyah, yang menyambut langsung delegasi dari Passion Japan.
Passion Japan merupakan lembaga konsultasi yang bergerak dalam bidang pengembangan karir, bisnis, dan pendidikan ke Jepang. Dengan misi melestarikan kualitas sumber daya manusia dari generasi ke generasi, mereka menawarkan berbagai program yang dapat mendukung peningkatan kompetensi mahasiswa, salah satunya adalah program Internship yang ditujukan bagi mahasiswa aktif.
Melalui program ini, mahasiswa diberikan kesempatan untuk mengikuti job training di perusahaan-perusahaan Jepang selama 6 hingga 12 bulan. Program ini bertujuan untuk memberikan pengalaman kerja yang sesuai dengan bidang jurusan masing-masing, memperluas wawasan industri global, serta meningkatkan keterampilan dan etos kerja profesional yang sesuai dengan standar Jepang.
Adapun manfaat utama bagi mahasiswa yang mengikuti program ini meliputi:
- Pengalaman kerja nyata di perusahaan Jepang yang relevan dengan jurusan masing-masing.
- Peningkatan keterampilan profesional, termasuk kedisiplinan, kerja tim, serta kemampuan problem-solving.
- Kesempatan membangun jaringan internasional yang dapat membuka peluang karir di masa depan.
- Peningkatan kemampuan bahasa dan budaya kerja Jepang, yang dapat menjadi nilai tambah dalam dunia kerja global.
Diskusi dalam pertemuan ini berjalan konstruktif, dengan harapan bahwa kerja sama ini dapat segera terealisasi dan memberikan manfaat yang besar bagi mahasiswa Fakultas Teknik UPNVJ. Dengan adanya program internship ini, diharapkan lulusan mahasiswa semakin siap bersaing di dunia industri global dan memiliki daya saing yang tinggi di pasar tenaga kerja internasional.