Fakultas Teknik UPN Veteran Jakarta
Share Good Things

Program Studi Teknik Industri UPN “Veteran” Jakarta telah menyelenggarakan kuliah tamu bertema “The Role of Cognitive Ergonomics in Advanced Transportation System” pada 23 Oktober 2024 di Aula MERCe. Kuliah tamu ini menghadirkan Prof. Ari Widyanti, ST., MT., Ph.D. dari Institut Teknologi Bandung (ITB) sebagai narasumber utama, seorang pakar di bidang rekayasa sistem kerja dan ergonomi.

Acara dibuka oleh moderator, Anindya Agripina, ST., MT., MBA, dilanjutkan dengan kata sambutan oleh Ketua Program Studi Teknik Industri, Nurfajriah, ST., MT., yang menyampaikan sambutan hangat dan apresiasi atas kehadiran Prof. Ari di kampus UPNVJ. Dalam sambutannya, Nurfajriah mengungkapkan pentingnya pengetahuan mengenai ergonomi kognitif, terutama dalam konteks pengembangan sistem transportasi modern yang mengutamakan aspek keselamatan dan kenyamanan pengguna.

Prof. Ari memulai pemaparannya dengan memberikan pengantar mengenai cognitive ergonomics atau ergonomi kognitif, yang berfokus pada pemahaman mengenai bagaimana pengguna berinteraksi dengan teknologi dan sistem transportasi. Beliau menjelaskan pentingnya ergonomi kognitif dalam pengembangan sistem transportasi cerdas untuk membantu pengemudi, mengurangi kecelakaan, dan meningkatkan efisiensi.

Penyerahan Plakat Kepada Prof. Ari Widyanti

Setelah pemaparan materi, sesi dilanjutkan dengan tanya jawab interaktif antara narasumber dan mahasiswa Teknik Industri. Mahasiswa sangat antusias mengajukan pertanyaan mengenai tantangan ergonomi di era teknologi transportasi canggih. Beberapa pertanyaan terbaik diberikan hadiah sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi aktif. Acara ditutup dengan penyerahan plakat penghargaan dan diakhiri dengan sesi foto bersama seluruh peserta.

Kuliah tamu ini diharapkan dapat menginspirasi mahasiswa untuk lebih mendalami bidang ergonomi kognitif dan perannya dalam industri transportasi yang kian berkembang. Fakultas Teknik UPNVJ berkomitmen untuk terus menghadirkan kegiatan edukatif yang memperluas wawasan mahasiswa di bidang teknik dan inovasi.

Sesi Foto Bersama
Chat with Us!